Kamis, 13 Desember 2012

Kelebihan Dan Kelemahan Windows 8

ebelum mengunakan Sistem Operasi yang satu ini, ada baik nya sobat memahami segala kekurangan dan kelebihan Sistem Operasi Windows 8 terbaru ini, berikut saya akan membahasas sedikit Kelebihan dan kekurangan Windows 8 ini.


Kelebihan Dan Kelemahan Windows 8


Kelebihan :

1.Dioptimalisasi untuk layar sentuh
Windows 8, interfacenya yang dijuluki sebagai Metro benar-benar dioptimalkan untuk sentuhan dengan wujud ala interface Windows Phone.

2. Mendukung chip ARM
Windows 8 mendukung perangkat yang memakai infrastruktur chip ARM. Hal ini diharapkan memperluas jangkauan Windows 8 di arena tablet, mengingat kebanyakan tablet yang beredar saat ini memakai chip ARM.

3. Waktu boot yang singkat
Boot Windows 8 dalam demonya hanya berlangsung dalam 8 detik. Sebuah waktu yang jauh lebih singkat dibanding booting di Windows versi sebelumnya.

4. Windows 8 tidak membutuhkan upgrade PC
Microsoft menyatakan komputer yang bisa menjalankan Windows 7 dapat pula menjalankan Windows 8 sehingga user tak perlu upgrade PC. Menurut Microsoft, prosesor Intel Atom dan RAM 1 GB sudah cukup untuk menjalankan OS ini

5. Toko aplikasi Windows Store
Windows 8 akan memiliki toko aplikasi sendiri yang dinamakan Windows Store. Windows Store menyediakan berbagai aplikasi yang dioptimalkan untuk Windows 8.

6. Mendukung NFC (Near Field Communications)
Windows 8 akan mendukung NFC, sebuah teknologi yang kegunaanya antara lain untuk transaksi keuangan digital. Tablet yang memakai Windows 8 pun kemungkinan besar akan otomatis menyertakan fitur ini.

Kelemahan :
Kelebihan Dan Kelemahan Windows 8


1. Tumpang tindih Metro UI dan Aero UI.
Developer menemukan adanya pergantian secara terus-menerus yang terjadi antara tile-based Metro UI dan glassy Aero UI. Hal tersebut dinilai tidak masuk akal dan sangat membingungkan. Berpindah dari aplikasi Metro dan aplikasi desktop sangat sulit dilakukan.

2. Tidak ada opsi untuk mengubah tiles menjadi icons.
Ukuran tiles terkecil, tampilannya masih terlalu besar. Saat nantinya kita menginstall banyak aplikasi maka screen Metro akan terlihat semrawut.

3. Sulit berpindah antar screen.
Tidak adanya fungsi Alt-Tab seperti saat bekerja dengan desktop dan keyboard untuk berganti dari satu app ke app yang lain mungkin merupakan hal yang sangat sulit. Sebagai gantinya, di Windows 8 Metro UI kita tidak bisa menggunakan pointer atau finder untuk meletakkan screen di sisi kiri dan melakukan drag. Kedengarannya sangat sepele, tapi masalah akan muncul saat kita bekerja dengan banyak aplikasi. Tidak ada cara cepat dan mudah untuk berganti antar aplikasi. Jika menggerakkan mouse ke arah kiri maka sebuah icon akan pops up. Dan jika tidak tepat maka kita harus klik beberapa kali atau mencoba lagi.

4. Metro multitasking.
Jika sobat menggunakan aplikasi Metro (untuk tablet) di Windows 8, screen akan menampilkan dua aplikasi secara berjajar. Untuk pemula hal itu tidak akan menjadi masalah besar. Namun bagi advanced user, kemampuan Metro dengan multitasking hanya untuk dua aplikasi merupakan kelemahan yang fatal.

5. Metro.
Metro memang bisa bekerja baik di tablet tapi UI tersebut sangat tidak kompatibel jika digunakan pada desktop. Sulit dilakukan untuk sobat yang menggunakan Notebook. Sehingga secara default Windows 8 tidak mungkin bisa melakukan booting ke Metro UI. Dengan kata lain Microsoft perlu memberikan kill-switch untuk mematikan Metro UI.

6. konten Flash di Tablet PC.
Ternyata Microsoft memang sengaja membuat Windows 8 ini tidak bisa mendukung konten Flash di Tablet PC. Alasan Microsoft melakukan hal ini adalah untuk menghemat baterai Tablet. Selain itu juga dapat melindungi privasi Tablet kita dan meningkatkan keamanan. Hal ini dikarenakan pada beberapa aplikasi dan perangkat elektronik lainnya, penggunaan konten Flash justru menyebabkan data rusak atau crash.

mungkin itu dulu yang bisa saya info kan buat sobat2 semua, semoga bermanfaat.

Salam
Dwiki Dharmawan Putra Saragih (caycant 10.10.2012)



Kelebihan Iphone 5 dan Alasan Membelinya

  

Iphone 5 telah dirilis dan tentunya banyak pecinta produk apple yang berbondong-bondong membelinya. Jika saat ini anda belum sempat membelinya dan ingin mencari informasi lebih banyak lagi tentang iphone 5 sebelum membeli, berikut ini saya akan mengulas apa saja kelebihan iphone 5 dan alasan membelinya.

Kelebihan iphone 5 dibanding Iphone 4 dan 4s :
kelebihan iphone 5
Gambar iphone 5 warna hitam
1. Lebih besar dan lebih baik
Layar Retina Display yang dimiliki iphone 5 adalah lebih panjang dibandingkan pendahulunya, iphone 4s. Dengan layar 4 inci memungkinkan untuk lima baris ikon untuk mengakses aplikasi favorit anda dengan lebih mudah dari homepage serta menonton video dengan mode layar penuh. Layar ini juga layar Retina pertama dengan teknologi sentuh yang terintegrasi, yang berarti lebih jernih daripada sebelumnya. Ditambah, eksterior kaca dan aluminium baru adalah perubahan apik yang akan membuat betah di tangan anda.
2. Konektifitas nirkabel (wireless) yang lebih cepat
Dengan konektifitas nirkabel LTE yang super cepat anda dapat browsing, download, dan streaming konten pada kecepatan yang luar biasa pada iPhone 5.
3. Lebih ringan dan lebih tipis
Ini mungkin lebih besar dari sebelumnya, tetapi iPhone 5 memiliki bobot 20 persen lebih ringan dan 18 persen lebih tipis dari iPhone 4S, yang mana Apple juga mengklaim membuat itu menjadi “smartphone tertipis di dunia.”
4. Memperpanjang waktu hidup baterai
Anda bergantung pada smartphone Anda hampir untuk segala hal, sehingga baterai yang awet amatlah penting. Meskipun iPhone 5 memiliki fitur-fitur canggih, seperti chip A6, yang dibangun untuk kecepatan, Apple mengklaim masa pakai baterai akan berlangsung sepanjang hari – hingga delapan jam untuk pemakaian browsing dan menelpon serta sampai 10 jam waktu pemutaran video. Apa yang belum ditentukan adalah bagaimana baterai akan merespon pergerakan cepat browsing LTE.
5. Kamera yang lebih baik
Ini adalah satu fitur paling populer yang mendapatkan peningkatan. Teknologi kamera iSight memiliki fitur panorama baru dan 1080p HD video recording. Kita pasti tak lupa akan kamera di bagian depan kualitas gambar buram yang membuat kita takut melakukan FaceTime pada 4S juga ditingkatkan. FaceTime adalah fitur di mana pengguna dapat saling berhadapan yang sekarang ini bersyukur berkat kualitas yang lebih tajam dan kemampuan untuk menggunakan melalui jaringan selular.
5. Audio yang ditingkatkan
iPhone 5 juga mendapat upgrade audio dengan tiga mikrofon didesain ulang, satu di bagian depan, belakang, dan bawah untuk suara lebih jernih dimaksudkan untuk menghilangkan kebisingan latar belakang

Salam
Dwiki Dharmawan Putra Saragih (caycant 10.10.2012)

MENGENAL MICROSOFT VISUAL BASIC



MENGENAL MICROSOFT VISUAL BASIC


SEKILAS MENGENAI VISUAL BASIC
Visual Basic pada dasarnya adalah sebuah bahasa pemrograman komputer. Bahasa pemrograman adalah perintah-perintah atau instruksi-instruksi yang dimengerti oleh komputer untuk melakukan tugas-tugas tertentu. Visual Basic kini seakan-akan menjadi kiblat bagi para software developer, dan menjadi salah satu bahasa yang wajib dipelajari oleh berbagai kalangan.

Visual Basic (yang sering juga disebut dengan VB) selain disebut sebagai sebuah bahasa pemrograman, juga sering disebut sebagai sarana (tool) untuk menghasilkan program-program aplikasi berbasiskan windows. Beberapa kemampuan atau manfaat dari Visual  Basic diantaranya seperti :
·         Untuk membuat program aplikasi berbasis Windows.
·         Untuk membuat objek-objek pembantu program seperti misalnya kontrol ActiveX, file Help, aplikasi Internet, dan sebagainya.
·         Menguji program (debugging) dan menghasilkan program akhir berakhiran EXE yang bersifat executable, atau dapat langsung dijalankan.

Bagi programmer pemula yang baru ingin belajar program, limgkungan Visual Basic dapat membantu membuat program berbasis Windows dengan sekejap mata. Sedang bagi programmer tingkat lanjut, kemampuannya yang besar dapat digunakan untuk membuat program-program yang kompleks, misalnya seperti dalam lingkungan networking atau client-server.

Bahasa Visual Basic cukup sederhana dan menggunakan kata-kata bahasa Inggris yang umum digunakan. Andapun tidak perlu lagi menghapalkan sintaks-sintaks maupun format-format bahasa yang bermacam-macam. Di dalam Visual Basic semuanya sudah disediakan dalam pilihan-pilihan yang tingal diambil sesuai kebutuhan. Selain itu sarana pengembangannya yang bersifat visual memudahkan anda untuk  mengembangkan program aplikasi berbasis Windows, bersifat mouse-driven (digerakkan dengan mouse), dan berdaya guna tinggi.

Visual Basic adalah sebuah sarana pembuat program yang lengkap namun mudah. Siapapun yang bisa menggunakan Windows, ia pasti bisa membuat program dengan Visual Basic. Anda hanya perlu tahu cara menggunakan mouse, memanipulasi jendela, serta logika pemrograman untuk membuat sebuah aplikasi Visual Basic.

Sejak dikembangkan pada tahun 1980-an, Visual Basic kini telah mencapai versinya yang ke-6. Beberapa keistimewaan utama dari Visual Basic 6.0 ini diantaranya seperti :
1.    Menggunakan platform pembuatan program yang diberi nama Developer Studio, yang memiliki tampilan dan sarana yang sama dengan Visual C++ dan Visual J++. Dengan begitu Anda dapat bermigrasi atau belajar bahasa pemrograman lainya dengan mudah dan cepat, tanpa harus belajar dari awal lagi.
2.    Memiliki compiler andal yang dapat menghasilkan file executable yang lebih cepat dan lebih efisien dari sebelumnya.
3.    Memiliki beberapa tambahan sarana Wizard yang baru. Wizard adalah sarana yang mempermudah di dalam pembuatan aplikasi dengan mengotomatisasi tugas-tugas tertentu.
4.    Tambahan kontrol-kontrol baru yang lebih canggih serta peningkatan kaidah struktur bahasa Visual Basic.
5.    Kemampuan membuat ActiveX dan fasilitas Internet yang lebih banyak.
6.    Sarana akses data yang lebih cepat dan andal untuk membuat aplikasi database yang berkemampuan tinggi.
7.    Visual Basic 6.0 memiliki versi atau edisi yang disesuaikan dengan kebutuhan pemakainya.


Salam
Dwiki Dharmawan Putra Saragih (caycant 10.10.2012)









Cara Menghadapi Pacar Yang Cuek



Hai sobat! kalo ada yang lagi ribet ama para cewek nya atau pacar-pacar nya yang super cuek bener nih ya sampai sobat kewalahan dan sakit sekali ama pacar tersayang nya he he he, kini Saya akan memberi suatu tips yamg saya dapatkan dari surat kabar harian/koran mengenai masalah yang dialami para kaum sobat-sobat yang gagah2 dan ingin menaklukkan hati para cewekyang cantik-cantik ha ha ha ha, nggak usah takut dan bingung buat menghadapinya! Disini, ada beberapa tips yang semoga bisa berhasil yang diharapkan sobatyang tampan-tampan,

1. Sabar Dan Telaten

Memang butuh kesabaran besar, terlebih untuk menghadapi cewek yang cuek. Tapi, selama kita melakukannya dengan tulus, pasti sobat juga bakal dapat hikmahnya.

2. Terus Percaya

Kalo dia jarang ngasih sobat perhatian, bukan berarti dia nggak sayang sama sobat mungkin, dia masih sibuk dengan urusannya yang harus dia selesaikan waktu itu juga. Tapi, saya sakin dia pasti masih punya waktu buat sobat.Lagian pula kan dalam suatu hubungan itu yang saling penting adalah kepercayaan dan saling menjaga. ajibbb bahasanya keren bener hiks hiks hiks

3. Jangan Ikut-Ikutan Cuek dan Kasih Perhatian lebih

Kalo dia cuek dansobat cuek, gimana tuh jadinya coba ? Apalagi  kalo hubungan sobat itu sudah termasuk hubungan yang sangat serius dansobat benar-benar amat teramat sayang sama dia? Biasanya cewek yang cuek nyari cowok yang bener-bener mau dingertiin dia dengan segala sikap-sikap yang dimilikinya itu. Lagi pula juga di balik kecuekkan itu, dia pasti punya sisi laen yang lembut. sobat cari ajja deh sisi lembutnya itu dari mana. nyarinya jangan kelabasan ya he he he

4. Jangan Dimarahin!

Karena percuma hasilnya. pacar kita tuh tetap akan cuek. Yang sobat dapet malah cuma capek dan ujung-ujungnya berantem. Jedoor jedoor jedoor wah jangan tembak-tembakkan ya. paling nggak enak tuh kalo lagi berantem. beneran dech suwer kesamber duiit !!! he he he

5. Coba Mempersibuk Diri

Kita harus mempersibuk diri kita sendiri dengan banyak kegiatan. Jangan mikirin dia terus, yang ada kita malah tambah bete dan boring ajja gara-gara dicuekin emak lampir oopps sory salah nih dicuekin ama Pacar tersayang. Mending kita nyari kegiatan yang lebih berguna gitu ya maen ke tempat selingkuhan kek apa kemana lah, ooppss salah lagi bukan itu yang saya maksud ya maen biliar ama sahabat-sahabat apa nggak nih ya chat atau nggak kita Blogwalking kalo sobats seorang Blogger. sapa tau ada hasilnya kalo kita bisa mengembangkan hobby kita, he he he....

6. Komunikasi

Jika sobat masih merasa risih dengan adanya sikap itu, coba dan di coba sobat tanyakan langsung sama si dia kekasih tersayang, ceile kekasih tersayang nih biar tambah sayang agaknya he he he... tapi jangan penuh amarah, sampai-sampai muka nya merah huhft keluar asep sampe mutung wkwkwkkwwkwk nggak sampe gitu juga kaleee. bakalan ribut nih kalian kalo ada sampe kaya gitu terjadilah perang dunia ke 3 lebaay banget yaaa.. karena sikap seorang itu bukanlah sesuatu yang harus kita jadikan masalah. Sebab sangat sulit mengubah sikap seseorang. Apalagi kalo udah karakteristiknya.

7. Kalau Tetap Cuek?

Ya kalau emang mau putus, ya putusin saja, buat apa mempertahankan cowek yang cuek melulu, buat apa juga menjalin hubungan yang nggak sehati dan cuma bikin kita sengsara, sakit hati, dan sebagainya? Masih banyak cewek-cewek didunia ini mau apa nih semua tersedia Dewi Persik, Jessica Iskandar dll ya itu sih saya rasa nggak bakal sobat dapetin iya kalo mau hi hi hi hi piss brada... teruslah semangat seperti pepatah mengatakan Dunia Tak Selebar Daun Pelor eh salah kelor yang betul he he he ya nggak Brada ???

8. Kalau Nggak Mau Putus?

Coba berpikir positif aja, mungkin itu emang sudah sifat dasarnya. Toh, sifat manusia kan memang susah diubah, kalo sobat pengen merubahnya berubah lah jadi power rangers pink he he he... bercanda saja nih saya. Jadi, sobat  maklumin saja. Intinya begini ya dengarkan kata hati saya berbicara, mana bisa dengar ya ahh payah nih saya wkwkwwkwkw intinya kita tuh harus banyak-banyak bersabar saja sobat. So semoga bermanfaat ya! sebenernya semuanya itu tergantung diri brada sendiri.

Nah begitu sobat Tips-tips yang saya posting kali ini, ahh saya minum dulu nih haus nulis postingan ini sampe haus juga ya hi hi hi. oke sampai disini perjumpaan kita kali ini saya harap sobat bisa mengambil hikmah dari postingan dari saya, kalau ada yang kurang jelas silahkan isi komentar di bawah yang sudah disediakan. oke bye bye

Salam
Dwiki Dharmawan Putra Saragih (caycant 10.10.2012)

Tips dan Trik Cara Sabar

Sabar?
Kata ini tentu mudah sekali diucap dan diingat, namun untuk menjalankannya? Siapa yang berani berkata mudah? Sangat jarang, dan bahkan hampir tidak ada. Ya, sabar memang sulit dijalankan, dilakukan, dilaksanakan. Sebagai seorang manusia yang memiliki emosi sebagai software bawaan dari sang Maha pencipta, tentunya tidak mudah bagi kita untuk dapat memanajemennya. Emosi yang sepertinya mengikat hati kita ini, seolah membuat kita tidak layak menyandang predikat sebagi seorang penyabar.  Karena ada saja godaan dan cobaan yang menguji kesabaran kita. Lalu, apa sih sebenarnya sabar itu? 
Dalam kamus besar bahasa indonesia, sabar bisa diartikan sebagai berikut;
Sabar : Tahan menghadapi cobaan (tidak lekas marah, tidak lekas putus asa, tidak lekas patah hati); tabah. Atau sikap tenang; tidak tergesa-gesa; tidak terburu nafsu.
Mengetahui arti sabar diatas, sepertinya akan sangat nyaman dan damai bila kita menjadi seorang yang penyabar. Lalu, adakah cara untuk menjadi orang yang sabar? Untuk dikatakan cara, mungkin apa yang ingin saya tulis berikut tidak memenuhi standar itu, tapi akan lebih pas bila kita sebut ini tips/trik untuk menjadi seorang penyabar.
  • Memperbanyak senyum
Bila Anda dalam keadaan tegang terbakar emosi, hati terasa sumpek dan dada sesak menahan amarah, maka tersenyumlah! Tidak ada yang lebih obat hati yang lebih mujarab daripada sebuah senyuman. Karena  senyum lebih erat dari jabat tangan sahabat, senyum dapat menjadi penyejuk hati yang penuh amarah, juga mencairkan suasana yang beku. Senyum itu menular dan akan membuat suasana menjadi gembira. Dengan memulai kebiasaan tersenyum pada siapa saja dengan tulus, InsyaAllah beban berat yang kita rasakan dapat berkurang, amarah berkurang, suasana lebih akrab, sehingga kita lebih tenang dalam menghadapi permasalahan dan dapat menyelesaikannya dengan mudah.
  • Mengalihkan perhatian
Memiliki masalah yang membuat kita pusing tujuh keliling memikirkannya, memanglah berat. Apalagi masalah itu sampai membuat kita tidak enak makan dan susah tidur, tentulah sangat menyiksa. Nah, bagaimana jika masalah yang sampai menyebabkan Anda tidak nyaman seperti itu terus Anda fikirkan? Konsentrasi Anda hanya tertuju pada masalah itu dan akhirnya melupakan urusan yang lain. Menurut saya, kunci menghadapi masalah berat adalah dengan “melupakan” masalah itu sendiri. Melupakan disini bukan berarti kita masa bodoh dengan masalah, tetapi berusaha tidak terlalu fokus pada permasalahan tersebut. Alihkan perhatian Anda dengan mencari suasana berbeda, hiburan atau kesibukan lain, akan membuat hati dan fikiran kita lebih enteng.
  • Telinga sebagai Penyaring
Jika semua yang kita dengar langsung kita masukkan ke hati, dijamin kemarahanlah yang akan kita tampilkan dan tentu saja akan sangat tidak nyaman. Kita tidak harus membawa apa yang kita dengar langsung ke hati, lebih baik kita menyaringnya, dan mengambil yang baik-baik saja dari informasi yang kita dengar tersebut, dan disitulah telinga kita bekerja. Ya, telinga sebagai penyaring informasi yang kita dengar dari manapun, jika informasi itu dirasa kurang enak dihati maka segera lupakan dan buang jauh-jauh, istilahnya “masuk kuping kanan keluar kuping kiri”.

Salam
Dwiki Dharmawan Putra Saragih (caycant 10.10.2012)